Latar Belakang
Mahasiswa memiliki potensi, posisi dan peran istimewa yang mana bukan hanya dituntut untuk belajar tetapi juga di tuntut untuk bisa berbaur ke masyarakat luas. Sesuai Undang undang Nomor 20 tahun 2003 tentang sistem pendidikan nasional pasal 20, perguruan tinggi juga selain melaksanakan kewajiban belajar dan menelit juga berkewajiban untuk menyelenggarakan pengabdian kepada masyarakat khususnya masyarat yang memang harus dibina, masyarakat yang masih tertinggal dalam perkembangan pendidikan dan masyarakat yang masih awam akan pentingnya sosial dengan orang lain. Mahasiswa merupakan subjek yang tepat dalam membina dan menyebarkan ilmu yang didasari dari pendidikan karakter yang baik pada saat perkuliahan, mahasiswa memiliki kebebasan bergerak dimana mahasiswa membina dan memberi berbagai ilmu yang telah ia dapatkan di perkuliahan.
Pengabdian masyarakat dijadikan sebagai ajang untuk mahasiswa dengan bebas memberikan ilmu dan mencari pengalaman sebanyak banyaknya tentang pentingnya kepedulian sosial terhadap masyarakat di desa.
Melalui pengabdian masyarakat inilah mahasiswa dapat menyalurkan segala pemikiran untuk mengubah dan memperbaiki pendidikan di daerah yang masih sulit dalam pendidikan. BIMAWANGSA hadir sebagai realisasi kepedulian himpunan mahasiswa pendidikan fisika dalam mengabdi dibidang pendidikan sesuai dengan Tri darma perguruan tinggi.
Landasan Kegiatan
1. Undang-umdang Sistem Pendidikan Nasional Nomor 20 Tahun 2003
2. Tri Dharma Perguruan Tinggi
Nama Kegiatan
BIMAWANGSA (Bakti Mahasiswa untuk Bangsa)
Tema Kegiatan
“Mengabdi Karena Kasih, Bergerak dari Hati Bersama HIMAPSIKA dalam Kegiatan Bakti Sosial dengan Memberikan Edukasi serta Eksperimen Fisika yang Menarik dan Menyenangkan”
Tujuan Kegiatan
1. Melaksanakan tri darma perguruan tinggi yakni pengabdian masyarakat
2. Meningkatkan sikap tanggung jawab secara intelektual, sosial dan moral mahasiswa.
3. Sebagai wadah mahasiswa untuk mengembangkan diri dengan ilmu yang telah didapat di perguruan tinggi
4. Melaksanakan pengabdian desa kepada masyarakat dalam rangka menyebarluaskan ilmu pengetahuan dan teknologi dengan melakukan kegiatan bangun desa di bidang pendidikan
Waktu Pelaksanaan
Hari, tanggal : Minggu, 25 Juni 2023
Waktu : 09.00 – 12.15 WITA
Tempat : Panti Asuhan Ayah Bunda
Sasaran Kegiatan
Anak – Anak Panti Asuhan Ayah Bunda








